Selasa, 18 Oktober 2011

TEORI EKONOMI ( P E N A W A R A N )


A.   Pengertian Penawaran
Penawaran adalah sejumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga tertentu dan waktu tertentu.

B.    Hukum penawaran
Hukum penawaran berbunyi :
Pernyataan bahwa dengan mengangggap hal lain sama,kuantitas barang yang ditawarkan akan meningkat ketika harga barang meningkat dan kuantitas barang yang ditawarkan akan turun ketika harga barang turun.
Dalam hukum penawaran jumlah barang yang ditawarkan akan berbanding lurus dengan tingkat harga.

C.   Faktor-faktor yang mempengaruhi jumlah yang ditawarkan
1.      Biaya produksi / input
Tinggi/rendahnya biaya produksi akan mempengaruhi harga jual yangpada akhirnya akan mempengaruhi jumlah yang ditawarkan.
2.      Teknologi
Maju/mundurnya  atau canggih tidaknya suatu teknologi akan memprngaruhi jumlah penawaran.Makin canggih suatu teknologi maka produktifitas semakin besar,harga menjadi murah,jumlah yang ditawarkan meningkat dan sebaliknya.
3.      Harapan keuntungan
Tingkat keuntungan produsen,besar/kecilnya laba akan menentukan harga jual.
4.      Kebutuhan akan uang tunai
Mendesak/tidaknya uang tunai bagi perusahaan akan berpengaruh kepada harga jual yang pada akhirnya akan berpengaruh pada jumlah penawaran.
5.      Harapan harga masa yang akan datang
Bagi produsen yang mampu menahan barang untuk dijual pada saat harga dianggap lebih menguntungkan,produsen akan menahan barang,sehingga mempengaruhi jumlah penawaran.




D.   Penentu penawaran individu
Sebuah perusahaan yang memproduksi dan menjual es krim.Apa yang menentukan kuantitas es krim yang akan diproduksi dan dijual? Berikut beberapa jawaban yang mungkin :

Harga. Ketika harga es  krim  tinggi,kuantitas yang ditawarkanpun akan semakin besar karena menjual es krim dianggap menguntungkan.Sebaliknya ketika harga es krim rendah produksi es krim akan mengalami pengurangan karena dianggap kurang menguntungkan.
Karena kuantitas yang ditawarkan meningkat ketika harga meningkat  dan menurun ketika harga menurun,dapat dikatakan bahwa kuantitas yang ditawarkan berhubungan secara positif dengan harga barang.

Harga Input. Jika salah satu atau lebih dari berbagai input es krim naik maka perusahaan akan menawarkan lebih sedikit es krim begitu pula sebaliknya.Jadi,kuantitas barang yang ditawarkan berhubungan secara negatif dengan  harga input untuk membuat barang tersebut.

Teknologi. Penemuan mekanisasi mesin pengolah  es krim akan mengurangi jumlah pekerja pembuat es krim.melalui penurunan biaya perusahaan,perkembangan teknologi akan menaikkan  kuantitas es krim yang ditawarkan.

Ekspektasi. Harapan bahwa  harga es krim  di massa datang akn meningkat maka perusahaan akan menyimpan sejuumlah es krim saat ini ke dalam gudang dan mengurangi  penawaran ke pasar pada saat ini.

E.    Skedul Penawaran dan Permintaan
Skedul penawaran adalah sebuah tabel yang memperlihatkan hubungan antara harga sebuah barang dan kuantitas yang ditawarkannya.
Contoh:  table skedul penawaran.
Harga es krim
Kuantitas yang ditawarkan
$ 0,00
   0,50
1,00
1,50
2,00
2,50
3,00
0
0
1
2
3
4
5

untitled
Menggambarkan hubungan antara kuantitas es krim yang ditawarkan dengan harganya. Kurva yang menghubungkan harga dan kuantitas yang ditawarkan tersebut dinamakan kurva penawaran (supply curve).Kurva penawaran adalah garis yang menghubungkan titik-titik pada tingkat harga dengan jumlah barang/jasa yang ditawarkan.Kurva penawaran bergerak dari kiri bawah ke kanan atas yang menunjukkan jika harga barang tinggi,para produsen akan menjual dalam jumlah yang lebih banyak.

F.    Penawaran Pasar Versus Penawaran Individu
Penawaran pasar merupakan penjumlahan penawaran dari seluruh penjual yang ada di pasar (penawaran individu). Kuantitas yang ditawarkan di pasar tergantung pada faktor-faktor yang menentukan penawaran para penjual individual,yaitu harga barang,harga input yang digunakan untuk berproduksi,teknologi yang tersedia serta ekspektasi.Sellain itu,kuantitas yang ditawarkan di sebuah pasar juga tergantung dari jumlah para penjual.
 Skedul penawaran individu dan pasar
Harga es krim
Ben
+
Jerry
Pasar
$ 0,00
0,50
1,00
1,50
2,00
2,50
3,00
0
0
1
2
3
4
5

0
0
0
2
4
6
8
0
0
1
4
7
10
13
untitled5455untitled2
Kurva penurunan memperlihatkan apa yang terjadi dengan kuantitas barang yang ditawarkan ketika harganya berubah, dengan menganggap seluruh factor penentu lainnya konstan. Jika satu dari factor-faktor tersebut berubah, kurva penawaran akan bergeser.
untitledht
Kurva penawaran sebagai penjumlahan dari penawaran individu, kurva penurunan pasar diperoleh dari penjumlahan secara horizontal kurva-kurva penawaran individu. Pada hara $ 2 Ben  menawarkan 3 es krim, sedangkan Jerry 4 es krim. Kuantitas yang ditawarkan di pasar pada harga ini adalah 7 es krim.



G.   Pergeseran Kurva Penawaran
Kurva penawaran akan mengalami pergeseran, tergantung pada faktor yang mempengaruhinya. Jika harga barang naik,maka jumlah penawaran akan bertambah,sehingga kurva bergesar ke kanan.Jika harga barang turun,maka jumlah penawaran akan berkurang,sehingga kurva bergeser ke kiri.
Gambar pergeseran kurva penawaran
h

H.  Penawaran dan Permintaan Secara Bersama
1.      Keseimbangan
Keseimbangan penawaran dan permintaan ditemukan ketika kurva penawaran dan permintaan saling berpotongan. Pada harga keseimbangan kuantitas yang ditawarkan sama dengan kuantitas yang diterima.
Harga pada saat kurva  penawaran dan permintaan saling berpotongan disebut harga keseimbangan(eqilibrium price) dan kuantitasnya dinamakan kuantitas keseimbangan(quantity price).

kgy


Pada harga keseimbangan,kuantitas barang yang tersedia dan dapat dibeli pembeli tepat sama dengan kuantitas yang tersedia dan dapat dijual oleh penjual.  Harga keseimbangan kadang-kadang disebut sebagai master clearing price  karena pada tingkat harga ini, setiap orang di pasar telahterpuaskan. Pembeli telah membeli seluruh yang mereka ingin beli dan penjual telah menjual seluruh yang mereka ingin jual.
Yang terjadi apabila harga pasar tidak sama dengan harga keseimbangan.
·        Apabila harga pasar di atas harga keseimbangan maka akan terdapat surplus barang yang mengakibatkan penjual tidak dapat menjual seluruh barang yang ingin mereka jual pada harga yang berlaku saat itu.Situasi ini disebut kelebihan penawaran.Oleh karena itu penjual akan bereaksi terhadap kelebihan penawaran ini dengan memotong harga barang dan harga terus menurun sampai pasar memperoleh  keseimbangan.
Gambar kurva kelebihan penawaran
yuu

·        Apabila harga pasar di bawah harga keseimbangan maka akan terdapat kekurangan barang yang mengakibatkan pembeli tidak dapat membeli seluruh barang yang ingin mereka beli pada harga yang berlaku saat itu.Situasi ini disebut kelebihan permintaan.Oleh karena itu penjual akan bereaksi terhadap kelebihan permintaan ini dengan  menaikka harga tanpa kehilangan penjualan.ketika harga naik,pasar bergerak ke arah keseimbangan.
Pada sebagian besar pasar,surplus dan kekurangan hanya bersifat temporer karena harga pada akhirnya bergerak ke arah tingkat keseimbangan.Fenomena ini begitu pervasive  sehingga kadang-kadang disebut sebagai hukum penawaran dan permintaan yaitu harga setiap barang menyesuaikan diri untuk membawa penawaran dan permintaan barang tersebut ke dalam keseimbangan.
2.      Tiga langkah untuk menganalisis perubahan keseimbangan
Program tiga langkah untuk melakukan comparative statics :
·        Putuskan  apakah sebuah   peristiwa menggeser kurva penawaran/kurva permintaan(atau mungkin keduanya)
·        Putuskan ke arah mana kurva bergeser
·        Gunakan diagram penawaran dan permintaan untuk melihat bagaimana pergeseran tersebut mengubah keseimbangan


Pergeseran dalam kurva penawaran disebut sebagai perubahan dalam penawaran dan pergerakan sepanjang kurva penawaran yang tetap disebut sebagai perubahan dalam kuantitas yang ditawarkan.
Perubahan dalam penawaran :
Misalkan selama musim panas lainnya,sebuah gempa bumi telah merusak sebagian  pabrik-pabrik es krim.Bagaimana peristiwaa/even inimempengaruhi pasar es  krim? Untuk menjawab pertanyaan ini,kita pakai model tiga langkah.
1.      Gempa bumi mempengaruhi kurva penawaran. Dengan menurunkan jumlah para penjual, gempa bumi mengubah jumlah es krim yang diproduksi dan dijual pada tingkat harga tertentu.
2.      Kurva penawaran bergeser ke kiri karena, pada setiap tingkat harga,jumlah total yang bersedia dan dapat dijual oleh perusahaan menurun.
3.      Pergeseran dalam kurva penawaran menaikkan keseimbangan harga dan menurunkan kuantitas  keseimbangan. Akibat gempa bumi,harga es krim naik,dan kuantitas es krim yang dijual menurun.
Perubahan dalam kurva penawaran dan permintaan
Misalkan udara panas dan gempa bumi terjadi pada waktu yang bersamaan. Untuk menganalisis kombinasi kejadian ini,kita pakai model tiga langkah.
1.      Kita tentukan bahwa kedua kurva harus bergeser.udara panas memepengaruhi kurvapermintaan sebab kejadian ini menyebabkan jumlah es krim yang ingin dibeli masyarakat meningkat pada harga tertentu. Pada  saat yang bersamaan, gempa bumi mendorong kurva penawaran karena kejadian ini mengubah jumlah es krim yang ingin dijual penjual pada harga tertentu.
2.      Kedua  kurva bergeser dengan arah yang sama seperti yang terjadi pada analisis  sebelumnya.kurva permintaan bergeser ke kanan dan kurva penawaran bergeser ke kiri.
3.      Terdapat dua kemungkinan hasil yang ditimbulkan kedua  peristiwa tersebut. Hasil apa yang akan terjadi tergantung pada ukuran relatif dari pergeseran kurva permintaan dan penawaran. Pada kedua kasus tersebut harga keseimbangan akan meningkat. Yang pertama dimana permintaan meningkat secara substansial sementara penawaran hanya menurun sedikit,kuantitas keseimbangan juga meningkat. Sebaliknya yang kedua dimana penawaran menurun secara substansial sedangkan prmintaan hanya meningkat sedikit saja, kuantitas keseimbangan menurun. Jadi, kedua peristiwa tersebut memang menaikkan harga es krim,namun dampaknya terhadap jumlah es
4.      krim yang dijual bersifat ambigous.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar